Bank Sumsel Babel Siapkan Pagu Rp1,2 Triliun untuk Program Pinjaman Daerah
Bank Sumsel Babel--
PALEMBANG — Bank Sumsel Babel menyiapkan pagu sebesar Rp1,2 triliun untuk program pinjaman daerah yang dapat dimanfaatkan pemerintah provinsi, kabupaten, dan kota di Sumatra Selatan serta Kepulauan Bangka Belitung.
Direktur Bisnis Bank Sumsel Babel Marzuki mengatakan fasilitas pinjaman daerah tersebut bertujuan mendukung program pembangunan yang direncanakan masing-masing pemerintah daerah di dua provinsi tersebut.
“Iya, kita hari ini juga mensosialisasikan kembali adanya fasilitas pinjaman bagi seluruh pemerintah kabupaten/kota maupun provinsi di Sumsel dan Bangka Belitung,” kata Marzuki, Kamis (29/1/2026).
Dia menyebutkan, sebelumnya sudah ada sejumlah daerah yang memanfaatkan fasilitas pinjaman daerah, salah satunya Kabupaten Ogan Ilir.
Sementara pada tahun ini, baru beberapa daerah yang mengajukan permohonan karena masih berada di awal tahun anggaran. “Tapi untuk yang sudah [berjalan] belum, karena kan baru masuk proses penganggaran,” jelasnya
Marzuki menambahkan, besaran pinjaman yang dapat disetujui memiliki batas tertentu dan akan disesuaikan dengan kemampuan keuangan masing-masing daerah
"Ada [maksimal nilai] dan ada hitungannya nanti disesuaikan dengan APBD masing-masing,” tegasnya.
Sumber:





