Kecamatan Buay Rawan Tercepat Realisasi Dana Desa Tahun 2022

Kamis 16-02-2023,15:51 WIB
Reporter : Hamdal Hadi
Editor : Christian Nugroho

MUARADUA, HARIANOKU.COM - Kecamatan Buay Rawan, merupakan salah satu Kecamatan dari 19 Kecamatan yang ada diwilayah Kabupaten OKU Selatan yang tercatat tercepat dalam merealisasikan Dana Desa Tahun Anggaran 2022.

Diketahui, dari 19 Kecamatan ini sendiri realisasi Dana Desa Tahun 2022 pada Termin I tercepat realisasinya dicapai oleh Kecamatan Buay Rawan, sedangkan Tahap II dan III dicapai Kecamatan Sungai Are.

Hal ini sebagaimana yang disampaikan oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (PMPD) A. Romzi, SE., M.M melalui Kabid Penataan Ruang dan Perencanaan Pembangunan Desa M. Iqbal Surya, S. Kom, saat dibincangi , Harian OKU Selatan (harianokus.com), Kamis (16/2 /2023 ).

Dikatakannya, untuk realisasi Dana Desa pada Tahun 2022 belakang tercatat yang  tercepat adalah Kecamatan Buay Rawan untuk Tahap I seluruh Desa . S edangkan Tahap II dan Tahap III dicapai Kecamatan Sungai Are untuk seluruh Desa. Kemudian, disusulkan dengan Kecamatan yang lain.

Hal ini jelasnya diketahui berdasarkan dengan penyampaian Surat Pertanggung Jawaban (SPJ) dan pengajuan tahap berikutnya yang disampaikan oleh Kepala Desa.

“ Harapan kedepannya, seluruh Kepala Desa dapat merealisasikan Dana Desa dengan sebaik-baiknya dengan catatan tidak mengangkangi aturan yang berlaku sehingga menimbulkan permasalahan dengan hukum," imbuhnya.

Ia menambahkan, untuk realisasi dana desa pada tahun ini nanti jangan dianggap sebagai perlombaan, melainkan dilaksanakan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

"Ini bukan perlombaan siapa yang cepat atau lambat, namun kami himbau agar tetap merealisasikan sesuai dengan Petunjuk dan Tehnis (Juknis) sehingga tidak melanggar aturan yang berlaku," tandasnya. (Dal)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler