Harga Buah Pinang Seperti Harga Permen di Warung

Rabu 26-07-2023,21:47 WIB
Reporter : HOS
Editor : Christian Nugroho

BUAY PEMACA, HARIANOKUS.COM - Warga Desa Tanjung Menang, Kecamatan Buay Pemaca, Kabupaten OKU Selatan, mengeluhkan anjloknya harga jual buah pinang. Bahkan saat ini harganya tinggal Rp 1000 per kilogram.

 

Atas kondisi ini petani Pinang di wilayah OKU Selatan sebenarnya ingin menyampaikan keluhan ini pada Pemerintah Kabupaten kalau ada yang  berkunjung ke lokasi tersebut, namun keinginan itu tidak terwujud.

 

"Kami berharap kepada Pemerintah  bisa menaikkan harga pinang. Sudah setahun lebih harga pinang anjlok," kata Hendri, salah satu w arga Desa Tanjung Menang, Rabu (26/7/2023).

 

Pengelola dan penjual pinang lokal di Desa Tanjung Menang ini juga mengatakan buah pinang harganya memang anjlok hingga Rp 1000. Tapi, jika kualitasnya turun, harganya bisa lebih murah dari itu.

 

"Kurang paham juga apa penyebabnya. Biasanya pinang lokal dikirim dari sini. Orang lokal yang belinya," tuturnya.

 

Padahal pada 2021, terangnya, harga pinang lokal di daerah ini bisa mencapai Rp 15 ribu per kg. Tapi kemudian, harga tersebut turun selama satu tahun belakangan ini.

 

Belum lagi, jelasnya, untuk ongkos dari lahan ke rumah dan juga harus mengeluarkan upah untuk membuka pinang itu. Kalau harganya Rp 1000 per kg maka habis untuk ongkos dan upah membuka pinang saja.

 

"Dulu saat harga pinang mahal, ada saja yang maling. Kalau sekarang, pinang murah mana ada yang maling," tuturnya.

Kategori :

Terpopuler