Ketua Orari Sumatera Selatan berpesan kepada Anggota Orari dapat berkontribusi bersama dengan Pemerintah Daerah dalam menyebar luaskan informasi dikarenakan OKU Selatan salah satu Kabupaten yang kondisi geografis rawan bencana, dalam hal ini Orari bisa di manfaatkan dalam mendukung Pemerintahan daerah dalam penyebaran informasi yang darurat.
Dukungan dari Pemerintah Daerah untuk mempasilitasi Ripiter ataupun sarana dan prasarana sehingga seluruh wilayah di OKU Selatan dapat di monitor dalam penyebaran informasi.
Komarudin berharap pemilihan Ketua lokak Orari Kabupaten OKU Selatan dapat berjalan aman dan lancar silahkan berkopetensi dengan sportipitas sehingga siap menerima siap mendukung yang menang, dalam Pemilihan Ketua Orari OKU Selatan tahun 2023, "ujarnya.
Iskandar Hadi Saputra, PLT. Ketua Orari lokal OKU Selatan sekaligus Ketua panitia Muslok Ke-V, mengatakan organisasi amatir radio Indonesia (Orari) berdiri sejak tanggal 9 Juli 1968 adalah merupakan satu-satunya wadah berhimpunnya amatir radio Indonesia.
Seperti sama kita ketahui bahwa Orari lokal adalah merupakan bagian dari Struktur organisasi amatir radio Indonesia untuk tingkat Kabupaten/ kota atau pada daerah tertentu di tingkat Kecamatan.
Iskandar berharap semoga Muslok Ke-V Orari lokal OKU Selatan berjalan tertib dan lancar, dengan semangat Muslok Ke-V Orari lokal Kabupaten OKU Selatan tahun 2023 kita tingkatkan pembinaan dan pelayanan bagi anggota yang berpengetahuan," tandasnya. (Dal)