"Kita juga menyiagakan perahu karet untuk melakukan evakuasi warga yang kebanjiran," ujarnya, sambil menyebutkan bahwa pendataan jumlah rumah yang terdampak masih berlangsung.
Pihaknya pun mengimbau kepada seluruh warga kota Prabumulih, terutama yang berada di pinggiran sungai Kelekar, untuk tetap waspada dan berhati-hati mengingat sudah memasuki musim penghujan. (*)