MUARADUA, HARIANOKUS.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) OKU Selatan, melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, berharap generasi muda OKU Selatan meningkatkan minat baca dan literasi di wilayah kabupaten tersebut.
Saat ini, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan telah meluncurkan program Perpustakaan Keliling untuk mempermudah akses generasi muda dalam mendapatkan layanan baca.
Plt. Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan OKU Selatan, Eva Nirwana, SP., MM., pada Sabtu, 10 Agustus 2024, mengungkapkan bahwa kegiatan Perpustakaan Keliling ini ditujukan kepada Sekolah Dasar Negeri di beberapa wilayah di Kabupaten OKU Selatan.
“Kami mengadakan Perpustakaan Keliling ini untuk meningkatkan literasi anak-anak,” ujar Eva Nirwana. “Memberikan layanan dan meningkatkan minat baca bagi siswa yang berada jauh dari Perpustakaan OKU Selatan,” tambahnya.
BACA JUGA:Rantau Panjang Gelar Musdes 2024: Libatkan Polsek untuk Pengawasan
BACA JUGA:Bahan Bambu, Warga Desa Sipin Lukis Burung Garuda
Lebih lanjut, Eva menjelaskan bahwa program ini dilakukan oleh petugas Dinas Perpustakaan untuk meningkatkan minat baca siswa serta literasi mereka.
“Selama ini, minat baca masih terbilang rendah. Oleh karena itu, kami menyediakan layanan baca keliling untuk memberikan kesempatan bagi siswa agar lebih banyak membaca,” terangnya.
“Dengan adanya layanan baca keliling ini, diharapkan minat baca siswa, terutama yang berada jauh dari Dinas Perpustakaan OKU Selatan, dapat meningkat,” tutupnya. (Dal)