OKU Selatan Bentuk “Pertahanan Berlapis

OKU Selatan Bentuk “Pertahanan Berlapis

MUARADUA Pemerintah Kabupaten OKU Selatan  membentuk  “Pertahanan Berlapis“ melalui sistem audit internal dalam rangka meningkatkan pengelolaan anggaran di setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Hal ini diungkapkan Kepala Inspektorat Kabupaten OKU Selatan Ramin Hamidi, SH. MH pada penandatangan piagam audit internal (Internal Audit Chanter atau IAC) di ruang rapat terbatas Pemkab OKU Selatan, Senin (27/06/2022).

Ramin Hadimi mengatakan, agar dalam sistem audit seluruh OPD lebih transparan  sesaui dengan ketentuan yang telah diatur dalam undanga-undang.

“Internal audit ini pada prinsipnya agar setiap OPD dapat transparan dan dapat mengikuti aturan perundang-undangan yang ada,”jelasnya.

Tujuannya, supaya OPD mengikutinya ketentuan tersebut sehingga tidak menyimpang dari ril. Dimulai dari proses perencanaan hingga monitoring dan evaluasi dalam penganggaran.

“Jelas tujuannya agar OPD tidak menyimpang, maka itu kita perkuat dengan membentuk Pertahanan Berlapis,”tukasnya (dwa/ril).

Sumber: