Akses Jalan Ekstrim Peti Jenazah Terpaksa Naik Ojek Motor di OKU Selatan

Akses Jalan Ekstrim Peti Jenazah Terpaksa Naik Ojek Motor di OKU Selatan

Harianokus.com – Sungguh miris, meski ditengah kemajuan zaman dengan berkembangnya pembangunan diberbagai sektor saat ini, namun masih ada masyarakat yang marginal dari segi aksesibilitas.

Seperti yang terjadi di dusun Napal Desa Danau Jaya, Kecamatan Buay Pemaca, Kabupaten OKU Selatan. Karena sulitnya akses terpaksa peti jenazah warga yang meninggal diangkut menggunakan ojek motor.

Peristiwa ini terjadi Sabtu 16/7/22 lantaran jenazah korban yang meninggal hendak dibawa keluar untuk selanjutnya dibawa pihak keluarga ke Jawa.

Menurut infor jenazah almarhum atas nama Tawardi Warga dusun Napal Desa Danau Jaya Kecamatan Buay Pemaca Kabupaten OKU Selatan, keseharian nya berprofesi petani kopi.

Almarhum meninggal dunia sekira  jam 01:00 Wib dini hari, sehubungan keluarga almarhum bertempat tinggal  di provinsi Jawa, maka pihak keluarga hendak menguburkannya di kampung halamannya di desa Dadap Ayam Salatiga  Provinsi Jawa Tengah.

Ditemui di lokasi evakuasi, Dirmin Hadi  salah satu warga desa danau Jaya menyampaikan proses evakuasi jenazah dari kediaman ahli musibah ke jalan raya ( jalan poros desa ) terpaksa menggunakan sepeda motor.

Karena tidak ada alternatif untuk kendaraan roda empat sampai ke lokasi. Hasil musyawarah pihak keluarga akhirnya peti jenazah dibawa menggunakan tandu atau dibawa dengan kendaraan roda dua.

Pihak keluarga sepakat agar lebih cepat diangkut menggunakan sepeda motor. “begitulah kondisinya karena mobil tidak sampai terpaksa menggunakan motor dimasukan didalam peti,”kata Darmin.

Itupun katanya meski jenazah sudah tiba di jalan raya, pihaknya meski harus menunggu mobil ambulance yang meminjam dari dari organisasi  Persatuan Pengemudi Ambulans Indonesia ( PPAI ) palembamg sumsel.

“Mereka yang akan membawa Jenazah almarhum ke pulau Jawa,”ujarnya.

Pihaknya mewakili masyarakat desa danau Jaya dan keluarga ahli musibah mengucapkan terima kasih atas bantuan masyarakat dan PPAI Sumatera Selatan yang telah Bersama sama mengurus jenazah atas nama  almarhum Tarwadi.

“Semoga senantiasa menjadi ladang pahala kita semua amin yra, ucapnya, dan almarhum ditempatkan di surganya Allah SWT, "pungkasnya.

Kepala Desa Danau Jaya A Suhud menerangkan jika jenazah memang selama ini berusaha tani kebun di desanya.

“Memang almarhum adalah warga yang berasal dari Jawa namun Keseharian nya berprofesi sebagai petani di desa danau sudah lama,”Terang Kades.

Terpisah Camat Buay Pemaca Zainal Sagiman SE menyampaikan proses pengurusan jenazah salah satu masyarakat di desa danau Jaya untuk proses pemakaman menuju kampung halaman berjalan lancar tanpa hambatan.

Atas nama pemerintah kecamatan Ia mengucapkan terima kasih kepada pihak  PPAI Palembang Sumatera Selatan yang telah membantu masyarakatnya dalam pengurusan kepulangan jenazah ke Pulau Jawa.

Terkait kondisi infrastruktur jalan di desa danau Jaya diakuinya memang saat ini belum sepenuhnya dapat dilewati oleh kendaraan roda empat. Apalagi di kediaman keluarga duka, sudah ada akses jalan yang dibangun melalui dana desa.

Akses jalan dilewati memang lumayan ekstrim hanya bisa di lewati kendara roda dua namun tidak menghambat bagi warga di desa danau Jaya dengan kelompokan mereka segala sesuatu dapat diCarikan solusi.

“Saya sangat bangga dengan masyarakat kecamatan Buay Pemaca dimana masyarakat dalam kekompakan dan budaya gotong royong masih tinggi,”tandasnya. (dwa)

Sumber: