Warga Muaradua Diduga Hanyut Tenggelam

Foto: Para warga Kampung Masjid Kelurahan Pasar Muaradua hingga malam ini terus melakukan pencarian terhadap korban, Syamsiah, yang diduga hanyut di Sungai Selabung, Sabtu pagi (29/10/2022).--
MUARADUA - Seorang wanita paruhbaya warga Kelurahan Pasar Muaradua, Kecamatan Muaradua Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan, di informasikan hanyut di Sungai Selabung saat mencuci pakaian, Sabtu pagi (29/10/2022).
Warga yang di duga hanyut di Sungai Selabung ini sendiri diketahui bernama Syamsiah (55) warga Lingkungan Kampung Masjid Kelurahan Pasar Muaradua.
Camat Kecamatan Muaradua, Evan Kurniawan, saat dikonfirmasi harianokus.com (Harian OKU Selatan), membenarkan tentang adanya kejadian seorang warga pasar Muaradua yang dduga Hanyut saat mencuci pakaian di sungai Selabung pada pagi tadi.
" Ya benar kejadiannya tadi pagi dan saat ini masih dalam proses pencarian,” ujar Camat Muaradua, Evan Kurniawan.
Sementara itu Kepala Pelaksana Harian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) OKU Selatan, Koni Ramli, selain juga membenarkan adanya peristiwa warga Kelurahan Pasar Muaradua yang hanyut di sungai Selabung tadi pag, menurutnya berdasarkan info yang mereka dapatkan pada saat kejadian korban yang di duga hanyut tersebut terjadi saat mencuci pakaian di sungai.
Pihaknya sendiri, ucap Camat, saat ini bersama dari tim Pemerintah Kecamatan Tagana Dinsos ,Basarnas, Koramil serta Polsek Muaradua masih terus melaksanakan pencarian terhadap korban.
"Hingga saat ini keberadaan korban belum ditemukan dan masih dalam pencarian,” jelasnya. (DK)
Sumber: