Terapkan PPKM Level 1, Pemkab OKUS Tak Batasi Wisatawan Masuk di Liburan Natal dan Tahun Baru

Terapkan PPKM Level 1, Pemkab OKUS Tak Batasi Wisatawan Masuk di Liburan Natal dan Tahun Baru

Foto: Pantai Bidadari dikawasan objek wisata Danau Ranau yang menjadi salah satu lokasi favorite pengunjung.--

MUARADUA, HARIANOKUS.COM – Pemerintah Daerah Kabupaten OKU Selatan akan membuka penuh seluruh destinasi wisata saat libur Nataru 2023 nanti. Artinya, seluruh wisatawan lokal maupun luar daerah bisa menikmati penuh liburan akhir tahun ini di tempat-tempat wisata OKU Selatan.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan OKU Selatan, Jos Akherman, menjelaskan jika sejauh ini berdasarkan aturan Mendagri, Kabupaten OKU Selatan masuk dalam wilayah PPKM Level 1. Artinya, Kunjungan wisatawan ke sejumlah objek wisata di KBB sudah bisa dibolehkan 100 Persen.

"Jadi untuk tempat wisata diperbolehkan dibuka penuh, tidak ada batasan. Namun untuk wisatawan tetap kita berikan arahan, tetap mematuhi protokol kesehatan," ungkap Jos dikonfirmasi.

Lanjut Jos, Libur Nataru 2023 ini memang menjadi salah satu fokus Pemda OKU Selatan. Maklum, Kabupaten berjuluk Serasan Seandanan, menang jadi salah satu wilayah yang kaya akan destinasi wisata alamnya.

Sehingga, hampir setiap akhir tahun OKU Selatan hampir pasti menjadi saasaran tujuan wisatawan yang ingin menghabiskan masa libur. Baik itu ke lokasi Danau Ranau, wisata Gunung Seminung, Pantai Pelangi, Pantai Pelangi, Air terjun Subik, dan tempat-tempat lokasi wisata alam lainnya.

"Lonjakan pengunjung hampir pasti terjadi, dan kita prediksi lonjakan wisatan tersebut puncaknya pada tanggal 31 desember dan awal tahun yakni 1 januari 2023 nanti. Lokasi wisatawan yang paling banyak, yakni lokasi Danau Ranau," ungkapnya.

Untuk mengantisipasi bakal terjadinya lonjakan pengunjung atau wisatawan ini, pihaknya mengaku sejauh ini sudah melakukan langkah-langkah koordinasi ke beberapa pihak terkait. Seperti antisipasi dalam hal kemananan, kebersihan, hingga dalam hal kesehatan seperti penempatan pos-pos kesehatan saat libur Nataru nanti.

"Kita juga sudah berkordinasi dengan pihak Kepolisian dan Dishub, terkait antisipasi kepadatan arus kendaraan di Danau Ranau Nanti. Antisipasinya, saat lubur nanti akan ada beberapa rekayasa arus lalulintas untuk anrisipasi kemacetan. Khusus di wilayah Danau Ranau, kemungkinan besar juga akan, dibuat rekayasa arus one way (satu arah)," pungkasnya. (end)

Sumber: