MTs-01 OKU Selatan Persiapkan Kelas Digital

MTs-01 OKU Selatan Persiapkan Kelas Digital

Kelas Digital Madrasah, Kepala MTSN-01 OKU Selatan dan Operator ikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Tehins, di Palembang Kemarin Selasa (16/01).-Foto: Hamdal Hadi/HOS-

MUARADUA, HARIANOKUS.COM - Guna mempersiapkan Kelas Digital Madrasah, Kepala MTSN-01 OKU Selatan dan Operator ikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Tehins, di Palembang, Selasa (16/01).
 
Kepala MTSN-01 OKU Selatan Yusuf Yahya Rosidin, S. Pd mengatakan bahwa kelas digital untuk masa sekarang ini, bukan lagi hanya dalam tataran wacana dan angan-angan belaka, namun kelas digital sudah merupakan kebutuhan madarasah di Indonesia, termasuk di MTs Negeri 1 OKUS.
 
“MTs Negeri 1 OKUS akan memulai menerapkan kelas digital dalam proses pembelajarannya. Untuk itu guna mempersiapkan dan mematangkan program, mengajak semua dewan guru dan tenaga kependidikan melakukan pembelajaran untuk menerapkan kelas digital dan juga menjadi pelopor kelas digital,” ucapnya. Selasa (16/01).
 
Dirinya berharap kepada guru-guru MTs Negeri 1 OKUS mendapatkan pengalaman sebanyak-banyaknya yang dapat digunakan dalam proses pembelajaran dimasa yang akan datang.
 
Menurutnya, Madrasah digital merupakan madrasah yang menyelenggarakan pengelolaan pendidikan dengan menggunakan aplikasi digital.
 
Dalam konsep tersebut, perangkat digital bukanlah tujuan, melainkan alat bantu penunjang efektifitas dan efisiensi pembelajaran.
 
“Salah satu ruh di madrasah adalah di kelas, maka kelas itu perlu dikelola sesuai dengan kebutuhan pembelajaran kekinian, untuk itu kelas digital merupakan sebuah kebutuhan untuk menjawab tantangan pembelajaran,” ujarnya.
 
Selain itu ia mengatakan dalam menerapkan kelas digital itu beda dengan mempersiapkan kelas multimedia yang selama ini banyak dipahami orang.
 
"Kelas digital merupakan kelas yang dalam proses pembelajaranya menerapkan digitalisasi pembelajaran," tandasnya. (Dal)

Sumber: