Sekda OKU Selatan Ikuti Louncing GSMP To School

 Sekda OKU Selatan Ikuti Louncing GSMP To School

Sekretaris Daerah (Sekda) OKU Selatan wakili Bupati hadiri Launching Program Gerakan Sumsel Mandiri Pangan (GSMP) Goes To Office dan Goes To School Serentak se-Sumatera Selatan, di Jakabaring Sport City Palembang, pada Minggu 25 Febuari 2024 lalu.-Foto: Hamdal Hadi/HOS-

MUARADUA, HARIANOKUS.COM  - Sekretaris Daerah (Sekda) OKU Selatan mewakili Bupati dalam acara Peluncuran Program Gerakan Sumsel Mandiri Pangan (GSMP) Goes To Office dan Goes To School yang diselenggarakan serentak di seluruh Sumatera Selatan, di Jakabaring Sport City Palembang, pada Minggu, 25 Februari 2024.

GSMP merupakan inisiatif dari Pemerintah Provinsi Sumsel dan Pemerintah Kabupaten OKU Selatan bekerja sama dengan Bank Indonesia (BI) Perwakilan Sumatera Selatan.

Program ini merupakan bagian dari upaya pengendalian inflasi di Provinsi Sumatera Selatan, yang sejalan dengan Program pengendalian inflasi Serentak Sumatera Selatan serta Gerakan Nasional pengendalian inflasi Pangan.

Bupati OKU Selatan, Popo Ali Martopo, B. Commerce, melalui Sekretaris Daerah OKU Selatan, M. Rahmattullah, S.STP., MM, menyambut baik program ini.

BACA JUGA:DBD Mengancam Warga OKU Selatan, Puskesmas Muaradua Sebar Abate

BACA JUGA:Kepala Kemenag OKU Selatan Motivasi Siswa Kelas XII untuk Menghadapi UTBK dan SNBT Tahun 2024 di MAN 1 OKUS

Pemerintah Kabupaten akan berkolaborasi dengan berbagai pihak termasuk Tim Penggerak PKK, Dharma Wanita Persatuan, dan mitra lainnya untuk mewujudkan program ini.

"Kami berharap masyarakat dapat memanfaatkan program ini secara optimal untuk meningkatkan ketahanan pangan, termasuk dengan memproduksi kebutuhan sehari-hari seperti sayuran," ujar M. Rahmattullah.

"Saya percaya melibatkan sekolah dan kantor dalam program ini merupakan langkah yang tepat. Dengan demikian, harapannya program ini akan berjalan lebih efektif," tambahnya.

"Pemerintah Kabupaten OKU Selatan berkomitmen untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui Program GSMP ini," tandasnya. (Dal)

Sumber: