Warga Geram, Jalan Desa Pendagan OKU Selatan Jadi TPA Liar

Warga Geram, Jalan Desa Pendagan OKU Selatan Jadi TPA Liar

Jalan Desa Pendagan Mehanggin dan Desa Datar TPA Sampah liar di tepi jalan berbatu.-Foto: Hamdal Hadi/HOS-

MUARADUA, HARIANOKUS.COM - Jalan menuju Desa Pendagan, Mehanggin, dan Desa Datar, Kecamatan Muaradua, Kabupaten OKU Selatan telah berubah menjadi Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sampah liar, memicu kemarahan warga karena ulah oknum yang tidak mempedulikan kebersihan lingkungan.

Jalan lintas dari Pasar Muaradua menuju Desa Pendagan, Mehanggin, dan Desa Datar, yang berada di tepi jalan berbatu, telah dijadikan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) sampah liar.

"Apa yang dipikirkan oleh manusia ini? Mereka tahu bahwa ini adalah jalan akses ke tiga Desa, tetapi malah menjadikannya tempat pembuangan sampah. Sepertinya ini ulah orang-orang dari pasar yang membuang sampah ke sini," keluh Ari, seorang warga Desa Pendagan, Kecamatan Muaradua, pada Rabu, 17 April 2024.

BACA JUGA:Memasuki Musim Tanam, Atlas Ajak Warga Selipkan Penanaman Pohon

Dia menegaskan bahwa jalan ini merupakan jalur utama yang menghubungkan pasar dengan ketiga desa di Kecamatan Muaradua, dan selalu ramai setiap harinya.

Deni, warga lainnya, menambahkan bahwa sebelumnya telah terjadi penumpukan sampah di jalan batu tersebut.

"Sebelumnya, tumpukan sampah biasa terlihat di gerbang, tetapi setelah dibersihkan, mereka pindah ke lokasi lain. Tetapi, situasinya sekarang jauh lebih buruk," ungkapnya.

BACA JUGA:Harga Pisang di OKU Selatan Masih Anjlok Sejak Puasa Ramadhan, Petani Mengeluh

Kondisi ini telah menyebabkan ketidaknyamanan bagi pengguna jalan dan warga setempat karena bau dan polusi yang dihasilkan oleh tumpukan sampah yang telah lama ada.

"Baunya mulai terasa, karena ada sampah yang sudah lama dibuang oleh orang-orang yang tidak peduli dengan kebersihan lingkungan," tambahnya. (Dal)

Sumber: