Kapolsek BSA Hadiri Reses DPRD OKU Selatan

Kapolsek BSA Hadiri Reses DPRD OKU Selatan

Kepolisian Sektor (Polsek) Buay Sandang Aji (BSA), OKU Selatan hadiri reses Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) OKU Selatan Daerah Pemilihan (Dapil-1), dihalaman kantor Camat BSA, Kamis 18 April 2024.-Foto: Hamdal Hadi/HOS-

MUARADUA, HARIANOKUS.COM - Kepolisian Sektor (Polsek) Buay Sandang Aji (BSA) di OKU Selatan menghadiri acara reses Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) OKU Selatan untuk Daerah Pemilihan (Dapil-1), yang diselenggarakan di halaman kantor Camat BSA pada Kamis, 18 April 2024.

Kapolsek BSA Ipda Dodi Mardani, SH, CPM menyatakan bahwa kehadiran mereka pada acara reses DPRD OKU Selatan adalah sebagai bentuk dukungan terhadap kegiatan yang berlangsung.

"Kami menerima undangan untuk mendukung dan mengawal berbagai kegiatan di Kecamatan, khususnya dalam acara reses yang bertujuan untuk mendengarkan aspirasi masyarakat," katanya.

BACA JUGA:Akibat Gelapkan Uang Hasil Penjualan Motor, Pria di OKU Selatan Dibacok

Ia menjelaskan bahwa hasil dari kegiatan reses ini akan menjadi masukan penting dalam rapat paripurna, untuk memastikan prosesnya berjalan dengan tertib dan aman serta memperhitungkan aspirasi masyarakat.

"Melalui reses ini, aspirasi masyarakat dapat tersampaikan dengan baik. Kami berharap agar masyarakat dapat tetap tenang dan tidak terprovokasi oleh isu-isu yang berkembang," tambahnya.

Ipda Dodi juga menekankan bahwa kehadiran mereka tidak hanya untuk pengamanan, tetapi juga untuk memperluas pengetahuan mereka tentang kondisi dan kebutuhan masyarakat.

BACA JUGA:Pemkab OKU Selatan Lantik PJ Kepala Desa

"Kami bersyukur bahwa acara reses berlangsung tanpa gangguan yang berarti, sehingga dapat berjalan dengan lancar dan aman," pungkasnya. (Dal)

Sumber: