Sat Kamling Binaan Polsek BSA Dikunjungi Polda Sumsel

Sat Kamling Binaan Polsek BSA Dikunjungi Polda Sumsel

Tim Direktorat Binmas Polda Sumsel lakukan pengecekan Sat kamling Desa Gunung Terang, binaan Polsek Buay Sandang Aji (BSA), Kabupaten OKU Selatan. Sabtu, 15 Juni 2024.-Foto: Hamdal Hadi/HOS-

MUARADUA, HARIANOKUS.COM - Guna meningkatkan keamanan, ketentraman, dan kenyamanan lingkungan serta memotivasi masyarakat melakukan ronda malam, Tim Direktorat Binmas Polda Sumsel melakukan pengecekan Sat Kamling Desa Gunung Terang, binaan Polsek Buay Sandang Aji (BSA), Kabupaten OKU Selatan, pada Sabtu, 15 Juni 2024.

Kedatangan Tim Direktorat Sat Binmas Polda Sumsel yang dipimpin oleh Kompol RD. Sutanti disambut oleh Tim Binmas Polres dan Kapolsek Buay Sandang Aji beserta tim.

Kapolres OKU Selatan, AKBP Listiyono Dwi Nugroho, S.IK., MH melalui Kapolsek Buay Sandang Aji, Ipda Dodi Mardani, SH., CPM, menyatakan bahwa pengecekan dan penilaian terhadap Sat Kamling di wilayah hukum Polsek BSA dilakukan untuk mengetahui aktivitas penjagaan oleh warga.

"Pengecekan dan penilaian Pos Kamling ini bertujuan untuk memberikan motivasi kepada masyarakat dan juga Bhabinkamtibmas dalam melaksanakan tugas pokoknya," ucapnya.

BACA JUGA:Pelanggan Keluhkan Sudah Sepekan Sampah Tak Kunjung Diangkut

BACA JUGA:Dor, Tim Gabungan Polda Sumsel dan Polres OKI Gerebek Sarang Narkoba di Desa Mangun Jaya

Bhabinkamtibmas harus rutin mengunjungi warga dan berdialog dengan mereka, termasuk dalam pembinaan Sat Kamling dan saat ronda malam di Sat Kamling.

Pengecekan Sat Kamling dilakukan atas dasar kesepakatan warga sekitar dalam rangka lomba siskamling, dan Sat Kamling didirikan sebagai tempat penjagaan keamanan di lingkungan.

"Alhamdulillah, warga masyarakat terlihat senang melaksanakan ronda malam dan siap untuk senantiasa menghidupkan suasana Sat Kamling," tuturnya.

"Saya berharap dengan berdirinya Pos Kamling ini, warga dapat memanfaatkannya terutama dalam menjaga keamanan lingkungan. Warga harus aktif melakukan ronda malam dan berkomitmen saat tiba jadwal piket ronda. Jika ada kejadian yang urgen, segera hubungi pihak kepolisian atau Bhabinkamtibmas," tambahnya.

BACA JUGA:Inspektorat OKU Selatan Evaluasi Sakip OPD

BACA JUGA:Kemenag OKU Selatan Siapkan 8 Ekor Sapi untuk Kurban

Dari penilaian yang dilakukan oleh Tim Polda, Sat Kamling BSA telah memperoleh nilai terbaik karena dinilai aktif dan KWH sudah atas nama Sat Kamling sebagai pendukung.

Sumber: