Tips liburan lancar dengan pemesanan akomodasi lebih awal
--
Jakarta - Merencanakan liburan dapat berjalan dengan lancar dan berkesan jika dibarengi dengan pemesanan akomodasi lebih awal pada masa libur panjang.
Perusahaan manajemen properti perhotelan berbasis di Bali, Nakula, memberikan rekomendasi untuk memesan penginapan lebih awal terlebih jika para wisatawan ingin mengunjungi Bali pada waktu Nyepi yang berdekatan dengan hari raya Idul Fitri.
“Dengan Bali yang secara konsisten menempati peringkat teratas sebagai salah satu destinasi terbaik dunia dan permintaan perjalanan yang terus meningkat, perencanaan lebih awal menjadi semakin penting,” ujar CEO Nakula Villa Management Christian Sunjoto.
Wisatawan yang mengunjungi Bali pada Maret 2026 diimbau untuk melakukan pemesanan lebih awal, pasalnya, Tahun Baru Bali, Nyepi atau Hari Raya Nyepi jatuh pada Kamis, 19 Maret, serta Idul Fitri pada 21–22 Maret jatuh hanya berselang dua hari, sehingga menciptakan periode libur panjang sekitar tujuh hari bagi banyak masyarakat Indonesia.
Bagi wisatawan yang baru pertama kali ke Bali, penting untuk diketahui bahwa Nyepi merupakan hari hening selama 24 jam dengan penutupan total di seluruh pulau, termasuk penghentian seluruh penerbangan dan layanan transportasi.
Oleh karena itu, perencanaan dini dan pemesanan akomodasi menjadi hal yang krusial demi memastikan liburan yang lancar dan berkesan.
Perjalanan domestik ke Bali juga diprediksi akan meningkat signifikan selama periode libur Maret 2026, didorong oleh berbagai inisiatif pemerintah, termasuk program diskon tiket pesawat menjelang Idul Fitri untuk mendorong perekonomian nasional.
Platform perjalanan seperti Skyscanner juga menyoroti tren perjalanan keluarga lintas generasi yang semakin meningkat, sehingga menegaskan pentingnya mengamankan akomodasi lebih awal untuk agenda kumpul keluarga dan liburan bersama.
Dengan Tahun Baru Imlek yang akan jatuh pada 17 Februari 2026, pemesanan jauh hari menjadi semakin krusial.
Perjalanan wisata ke Bali masih menjadi pilihan pelancong, seiring dengan TripAdvisor yang baru-baru ini menobatkan Bali sebagai destinasi wisata nomor satu di dunia dalam Travelers’ Choice Awards: Best of the Best Destinations 2026, mengalahkan London, Dubai, Paris, dan New York.
Popularitas Bali juga tercermin dari angka pariwisata yang mencetak rekor. Lebih dari 7,1 juta wisatawan mancanegara tercatat berkunjung ke Bali sepanjang tahun 2025, melampaui angka sebelum pandemi dan menjadi rekor tertinggi sepanjang masa.
Untuk mendapatkan liburan yang nyaman, Nakula Villa Management menyediakan pilihan villa yang akan memberikan kesan suasana hangat dan kebersamaan untuk musim liburan.
Nakula menyoroti empat pilihan vila yang memadukan kenyamanan modern dengan pesona khas Bali diantaranya The Bija Villas dan Villa Morada di kawasan Canggu, Nagasutra Villa di tebing Ungasan dan Villa Tirtadari di Kerobokan.
“Vila-vila kami menghadirkan suasana yang ideal bagi keluarga untuk berkumpul, merayakan momen spesial, serta menciptakan kenangan berharga dengan kenyamanan dan privasi," kata Christian
Sumber:





