Gempa Bengkulu Guncang OKU Selatan

Sabtu 15-04-2023,23:00 WIB
Reporter : Hamdal Hadi
Editor : Christian Nugroho

MUARADUA, HARIANOKUS.COM - Gempa Bumi di Barat Daya, Bengkulu Selatan dengan kedalaman 25 KM yang memiliki kekuatan Mag 6,0 yang terjadi pada Sabtu (15/4) malam.

 

Gempat yang terjadi, sekira Pukul 22.07 Wib ini guncangannya turut dirasakan langsung oleh masyarakat kabupaten OKU Selatan.

 

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis Gempa Bumi yang terjadi, tidak berpotensi menimbulkan Tsunami.

 

Namun masyarakat tetap diminta waspada yang berkemungkinan akan ada gempa susulan.

 

Informasi ini sendiri sebagaimana dilansir oleh Harian OKU Selatan pada situs disampaikan oleh Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG).

 

Terkait gempa bumi yang terjadi ini, masyarakat diwilayah Kabupaten OKU Selatan juga turut merasakan guncangan.

 

Akibatnya tak sedikit yang menjadi panik lantaran getaran gempa bumi ini sendiri terbilang cukup besar.

 

"Besar banget guncangannya, tampak jelas lemari dalam rumah kami ikut bergoyang," tutur Ren, salah satu warga Kelurahan Batu Belang Jaya, Kecamatan Muaradua, Kabupaten OKU Selatan, Provinsi Sumatera Selatan.

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler