PADANG, HARIANOKUS.COM - Atlet cabang olahraga Arung jeram kontingen Sumatera Selatan yang diwakili Faji OKU Selatan untuk tim Putri dan atlet Faji Muara Enim tim putra pada gelaran terkahir pertandingan babak kualifikasi PON yang dilaksanakan di lubung Alung Padang Pariaman, berhasil kembali memborong 2 emas dan perak.
Raihan dua emas ini membuat kontingen Sumsel tetap muncaki klasemen peraihan mendali dengan total mendali emas yang di kumpulkan 5 emas diraih tim putri atlet Faji OKU Selatan dan 2 mendali emas di tim Putra atlet Faji Muaraenim.
BACA JUGA:Wow, Srikandi Arung Jeram OKU Selatan, Pastikan Kantongi Tiket PON 2024
Dengan Raihan total 7 mendali emas tersebut membuat kontingan Sumsel tersebut menjadi juara umum di babak kualifikasi PON sekaligus memastikan lolos tiket PON Aceh Sumut ke XXI 2024 mendatang.
Diterangkan Juli Apriandi official tim putri Faji OKU Selatan pada pertandingan terkahir yang merebutkan 2 emas dikategori putri R4 dan R6 putra pada kelas dwon river rice (DRR), tim putri faji OKU Selatan kembali berhasil mengalungkan 1 mendali emas 1 mendali perak.
Emas dikelas terkahir yang dipertandingkan ini diraih tim putri R6, sedangkan tim Putra Sumsel juga berhasil meraih emas di kategori R4.
"Ini pencapaian luarbiasa diajang nasional atlet kita dengan memborong 5 mendali emas, suatu pencapaian yang tidak pernah dibayangkan sebelumnya,"ujar Juli.
BACA JUGA: Raih 2 Mendali Emas di Babak Kualifikasi, Tim Putri FAJI OKU Selatan Berpeluang Lolos Tiket PON
Sementara Didi Indawan ketua Faji OKU Selatan mengaku sangat puas dan bangga atas raihan prestasi atlet Faji OKU Selatan yang mampu menyingkirkan musuh-musuh beratnya pada babak kualifikasi PON di Sumbar dan berhasil meraih tiket ke PON.
'Tiket PON ini memang mimpi yang dicita-citakan adek adek Atlet kita, akhirnya apa yang kita harapkan dari hasil latihan keras selama initercapai meski ditengah segala keterbatasan," ujar Didi Indawan ketua
Ia pun mengaku bangga dan tak lepas mengucapkan terimakasih atas dukungan pemerintah Kabupaten OKU Selatan dalam hal ini Bupati OKU Selatan Popo Ali M B Comm, KONI Kabupaten OKU Selatan, Dinas Pemuda dan Olahraga serta segenap pihak yang telah memberikan dukungan baik moril dan materil sehingga atlet Faji OKU Selatan bisa meraih prestasi ditingkat yang lebih tinggi ini.
"Apresiasi untuk semua pihak yang telah mberikan sumbangsihnya demi Faji bisa meraih prestasi sejauh ini, semoga kedepan atlet kita bisa membawa dan mengharumkan nama OKU Selatan di kancah Nasional bahkan Internasional,"pungkas pria yang saat ini juga terjun ke politik ini. (*)