Tingkatkan PAD OKU Selatan: Reklame Sukses Dongkrak Pendapatan

Minggu 24-09-2023,17:01 WIB
Reporter : Hamdal Hadi
Editor : Rendi Kurniawan

MUARADUA, HARIANOKUS.COM - Tingginya jumlah reklame yang dipasang di berbagai wilayah Kabupaten OKU Selatan ternyata telah memberikan dampak positif terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) OKU Selatan selama tahun 2022, melebihi target yang ditetapkan.

 

Sejak awal tahun 2022, Pemerintah Kabupaten OKU Selatan melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) menetapkan target pendapatan pajak reklame sebesar Rp. 500.000.000 selama satu tahun.

 

Namun, realisasi pajak reklame pada tahun 2022 mencapai angka yang menggembirakan.

 

BACA JUGA:Tampil Ganas, Cabor Judo OKU Selatan Sumbangkan 6 mendali Emas dan 3 Perak Untuk OKU Selatan

 

Pada laporan pertama, mencapai Rp. 509.559.589,00, diikuti laporan berikutnya yang mencatat Rp. 4.827.750,00, dan pada laporan terakhir mencapai Rp. 514.387.339,00.

 

Jika dihitung, Pendapatan Asli Daerah (PAD) OKU Selatan dari pajak reklame selama satu tahun mencapai 102,88 persen dari target.

 

Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) OKU Selatan, Drs. H. Linkulin, M.M, mengungkapkan keberhasilan ini pada Minggu (24/9).

 

"Alhamdulillah, PAD yang berasal dari pajak reklame melampaui target. Pada tahun 2022, target hanya 500 juta, tetapi realisasi mencapai lebih dari 500 juta," ujarnya.

Kategori :

Terpopuler