Namun, band ini terus mengalami perubahan anggota dan kesulitan di dalam band. Tyo Nugros kemudian keluar karena cedera kaki pada tahun 2007, membuat Agung Yudha menggantikannya sebagai drummer.
Namun, kesibukan masing-masing anggota dan perbedaan paham membuat Dewa 19 vakum lagi setelah merilis beberapa single.
BACA JUGA:Rakor Kegiatan Hiburan Rakyat Dalam Rangka Peringatan Hut Ke-20 Kabupaten Oku Selatan Tahun 2024.
BACA JUGA:Tari Kebagh, Merupakan Nilai Budaya dan Kepercayaan Masyarakat Suku Besemah
Pada 2011, resmi diumumkan bahwa Once Mekel keluar dari band, menjadi patah hati bagi para penggemar Dewa 19. Meskipun band ini sempat bubar, penggemar tetap mengharapkan kejutan dari Dewa 19.
Fans legendaris mereka merasa terhibur saat mendengar mereka menggelar konser reuni pada tahun 2013, dengan format Ari Lasso (vokal), Ahmad Dhani (keyboard), Andra (gitar), Yuke (bass), Agung, dan Tyo Nugros sebagai drummer bergantian.
Dewa 19, legenda musik Indonesia, telah mempunyai pengaruh besar dan menjadi kenangan bagi penggemar musik tanah air.
Kegigihan mereka dalam merajut lagu-lagu yang tak lekang oleh waktu, masih diakui oleh semua kalangan musisi Indonesia dan tidak akan pernah terlupakan.