MUARADUA, HARIANOKUS.COM - Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) OKU Selatan, secara resmi meluncurkan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Ogan Komering Ulu Selatan Tahun 2024 di Gedung Kesenian Muaradua, Selasa (21/05/2024). Kegiatan launching yang cukup meriah ini, dihadiri seluruh elemen, yakni Jajaran Komisioner KPUD OKU Selatan beserta anggota PPK, Bawaslu OKU Selatan, Perwakilan Bupati, DPRD, Kadis Dukcapil, Kadishub, Kadis Kominfo, Kadin Budpar, Kadin SatPol PP, Kaban Kesbangpol, dan Para Camat. Ketua KPUD OKU Selatan Doni Yansen dalam sambutannya mengatakan jika sebagaimana diketahui, dalam waktu kedepan Kabupaten OKU Selatan akan melaksanakan Pemilihan Kepala Daerah atau yang sering disebut Pilkada tahun 2024. Karena itu, dia berharap dukungan dan support seluruh elemen, seperti Pemerintah daerah dan lainya untuk mengejar visi misi menjadikan momen ini sukses.
BACA JUGA:BPKAD OKU Selatan Serahkan Satu Paket Scrap 21 Kendaraan kepada Pemenang Lelang "Mari Sama-sama kita kesampingkan dulu, kepentingan pribadi. Pemilu sebagai langkah integritas bangsa. Saatnya kita saling berangkulan, untuk mengusung putra-putri terbaik kita,yang akan dipilih oleh rakyat dan untuk rakyat," jelasnya.
BACA JUGA:Bandar Sabu di Lubuk Raja OKU Diamankan Petugas Terlebih sinergi yang baik antara seluruh unsur Forkopimda, pemerintah daerah, pimpinan partai politik, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat dan tokoh pemuda serta seluruh elemen masyarakat dalam mensukseskan pelaksanaan pemilihan bupati dan wakil bupati oku selatan tahun 2024. "Semoga kegiatan ini bukan sekedar seremonial belaka namun lebih dari itu merupakan tonggak awal untuk mendongkrak semangat partisipasi seluruh elemen terkait dalam upaya menyukseskan seluruh tahapan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten OKU Selatan.