Warga Gotong Royong Bangun Halaman Masjid

Warga Gotong Royong Bangun Halaman Masjid

Gotong royong pengecoran lantai halaman Masjid Al-Jihad yang dilaksanakan oleh Warga Dusun 07 Desa Serimenanti, Kecamatan Buay Pemaca bersama dengan Pemerintah Desa, Rabu (2/11/2022).--

BUAY PEMACA - Warga Dusun 07 Desa Serimenanti, Kecamatan Buay Pemaca bersama dengan Pemerintah Desa, Rabu (2/11/2022) kemarin melakukan gotong royong pengecoran lantai halaman Masjid Al-Jihad Desa setempat.

Saat pelaksanaan pembangunan fasilitas tempat ibadah tersebut, Rohman, menjelaskan dalam meningkatkan keimanan dan ketaqwaan manusia bagi kaum muslim adalah dengan memperbanyak berdzikir kepada Tuhan Yang Maha Kuasa. Salah satu tempat untuk berdzikir adalah di Masjid, karena dengan berdzikir di dalamnya orang akan merasa damai.

"Untuk beribadah di dalam Masjid ada beberapa hal yang harus dilakukan yaitu suci tempat, badan dan pakaian,” ungkapnya.

Ia juga mengatakan, bahwa dengan melakukan pembangunan tempat ibadah secara gotong royong maka akan memperoleh berbagai nilai hidup dan manfaat. Salah satu nilai hidup yang dapat diperoleh dari gotong royong adalah persatuan.

Lebih lanjut, dia juga mengatakan bahwa dengan gotong royong akan menjalin interaksi antar satu sama lain, untuk saling membantu satu sama lain. “Dari sinilah akan terjalin nilai persatuan antar masyarakat untuk menghadapi segala segala sesuatu secara bersama-sama,” ujarnya.

Rohman berharap dengan pengecoran halaman masjid tersebut bisa memudahkan para jamaah untuk memarkirkan kendaraannya, sehingga membuat khusuk juga tidak takut untuk kendaraannya jatuh atau terselip ketika hujan.

“Selain itu ini juga adalah upaya kita untuk memfasilitasi tempat ibadah guna meningkatkan keimanan masyarakat dengan datang berjamaah pada Sholat lima waktu,” ucapnya. (ndi)

Sumber: