DWP OKU Selatan Gelar Sosialisasi Izin Usaha dan Pengembangan UMKM

DWP OKU Selatan Gelar Sosialisasi Izin Usaha dan Pengembangan UMKM

Sosialisasi tentang Izin Usaha, Brand, dan Kemasan Produk.-foto: Diskominfo OKUS-

MUARADUA, HARIANOKUS.COM - Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten OKU Selatan mengadakan Pertemuan Rutin sekaligus mensosialisasikan izin usaha, branding, dan kemasan produk.

Pertemuan rutin DWP Kabupaten OKU Selatan Tahun 2024 ini diadakan untuk melaksanakan program kerja Bidang Ekonomi DWP Kabupaten OKU Selatan, serta diisi dengan kegiatan sosialisasi tentang izin usaha, branding, dan kemasan produk.

Ketua Panitia Pelaksana, Ny. Titin Suryani Haris, melaporkan bahwa peserta kegiatan ini berjumlah sekitar 150 orang yang terdiri dari perwakilan Dharma Wanita Persatuan unit, dinas, badan, kecamatan, dan pengurus DWP Kabupaten OKU Selatan.

"Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan silaturahmi di kalangan anggota DWP Kabupaten OKU Selatan dan untuk lebih meningkatkan pelaku UMKM di Kabupaten OKU Selatan," jelasnya.

BACA JUGA:Asus Vivobook S 14 OLED, Menggabungkan Desain Moderen dan Teknologi AI, Cek Spesifikasi Keren Lainya

"Dengan kegiatan ini, diharapkan peserta mendapatkan wawasan yang positif dan semakin terbuka untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas produk, serta mampu menjangkau pasar internasional untuk memperkuat perekonomian masyarakat," tambahnya.

Ketua DWP Kabupaten OKU Selatan, Ny. Fera Andriani Rahmattullah, mengapresiasi peserta kegiatan sosialisasi tentang izin usaha, branding, dan kemasan produk yang hadir tepat waktu dan siap mengikuti kegiatan hingga selesai.

"Kehadiran ibu-ibu menunjukkan antusiasme untuk terus meningkatkan pengetahuan, wawasan, serta keterampilan," katanya.

"Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah adalah salah satu pilar utama ekonomi nasional yang harus mendapatkan kesempatan utama, dukungan, perlindungan, dan pengembangan seluas-luasnya sebagai wujud keberpihakan yang tegas kepada kelompok usaha ekonomi rakyat, tanpa mengabaikan peranan usaha besar dan Badan Usaha Milik Negara," ujarnya.

BACA JUGA:Innalillahi! Wartawan Tribrata TV Rico Sempurna Pasaribu dan Keluarganya Tewas dalam Kebakaran di Kabanjahe

Ketua DWP Kabupaten juga menekankan bahwa semua pihak harus memberikan prioritas perhatian dalam urusan UMKM ini.

"Dalam menghadapi persaingan usaha yang semakin ketat dan kompetitif serta era globalisasi, pengembangan sumber daya manusia masyarakat dan UMKM menjadi salah satu skala prioritas yang terus dilakukan oleh pemerintah. Sektor UMKM dinilai mampu memberikan kontribusi signifikan bagi pertumbuhan ekonomi nasional," katanya.

"Pemerintah OKU Selatan sangat fokus dan konsisten dalam menumbuhkembangkan UMKM. Dharma Wanita Persatuan Kabupaten OKU Selatan melalui Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan berharap kegiatan ini mampu meningkatkan kualitas sumber daya manusia masyarakat koperasi dan UMKM yang kompeten, disiplin, ulet, cerdas, dan handal dalam mengelola dan mengembangkan usahanya," tambahnya.

Ketua DWP Kabupaten juga berharap kegiatan ini bermanfaat bagi pelaku UMKM Kabupaten OKU Selatan, meningkatkan dan mengembangkan sumber daya manusia sehingga masyarakat menjadi lebih handal dan berkompeten untuk membangun perekonomian menuju kehidupan masyarakat Kabupaten OKU Selatan yang semakin sejahtera. (Dal)

Sumber: