Pengerjaan Rumah Dinas Bupati OKU Selatan Sudah Capai 50 Persen

Pengerjaan Rumah Dinas Bupati OKU Selatan Sudah Capai 50 Persen

Pembangunan Rumah Dinas Bupati OKU Selatan yang sudah mencapai progres 50 persen.-Foto: Hamdal Hadi/HOS-

MUARADUA, HARIANOKUS.COM - Pembangunan Rumah Dinas (Rumdin) atau Rumah Jabatan Bupati di Kabupaten OKU Selatan yang dimulai beberapa bulan lalu telah mencapai tingkat progres sekitar 50 persen.

 

Pembangunan ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kabupaten OKU Selatan untuk menyediakan fasilitas perumahan bagi Bupati.

 

Capaian progres ini sejalan dengan target Pemerintah untuk menyelesaikan pembangunan Rumdin Bupati pada akhir tahun 2023 ini.

 

BACA JUGA: Keindahan Air Terjun Niagara, Rahasia Tersembunyi Yang Ada di Danau Ranau OKU Selatan

 

Proyek ini didanai melalui Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) OKU Selatan Tahun 2023 dengan total anggaran sebesar Rp. 7.969.738.500.

 

Kepala Dinas Pekerjaan Umum-Tata Ruang (PU-TR) OKU Selatan, A. Farid Effendi, ST., M.M, melalui Kabid Cipta Karya Sarinurrohman, ST., MT, menjelaskan bahwa progres pengerjaan Rumdin Bupati OKU Selatan telah mencapai sekitar 50 persen dari target yang telah ditetapkan.

 

"Progres saat ini sudah mencapai 50 persen, dan sesuai dengan jadwal kontrak, proyek ini harus selesai pada akhir tahun ini," ungkapnya.

 

Sumber: