Penanaman 20.000 Pohon di Desa Mekar Jaya Sambut Hari Bhayangkara ke-78

Penanaman 20.000 Pohon di Desa Mekar Jaya Sambut Hari Bhayangkara ke-78

penanaman Pohon di Buay pemaca Oleh kapolres OKU Selatan-desti-

OKUSELATAN,HARIANOKUS.COM – Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Polres OKU Selatan menggelar kegiatan penanaman pohon yang berlangsung di Desa Mekar Jaya, Kecamatan Buay Pemaca. 

Acara yang dimulai pada pukul 09.00 WIB ini dihadiri oleh berbagai pejabat daerah dan masyarakat setempat.

Bupati OKU Selatan yang diwakili oleh Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan, dan Pembangunan OKU Selatan, Amroelian Thoni, S.STP, bersama Kapolres OKU Selatan, AKBP Listiono Dwi Nugroho, S.I.K., M.H., memimpin kegiatan tersebut.

Hadir pula perwakilan dari Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sumatera Selatan serta tamu undangan lainnya.

Acara dimulai dengan pembukaan dan doa bersama, dilanjutkan dengan sambutan-sambutan.

Dalam sambutannya, Amroelian Thoni menyampaikan apresiasinya atas pelaksanaan kegiatan ini meskipun Bupati OKU Selatan tidak dapat hadir secara langsung karena jadwal yang padat. 

Ia berharap kegiatan ini dapat membawa manfaat besar bagi lingkungan Kabupaten OKU Selatan.

Kapolres OKU Selatan, AKBP Listiono Dwi Nugroho, menekankan pentingnya kegiatan ini sebagai upaya berkelanjutan untuk mencintai dan menjaga lingkungan. 

Ia juga mengingatkan masyarakat untuk menanam bibit sesuai dengan kebutuhan dan arahan dari BKSDA Sumsel

"Dengan adanya kegiatan penanaman pohon ini, kami berharap masyarakat termotivasi untuk lebih menjaga lingkungan sekitar demi mengurangi risiko bencana alam," ujarnya.

Perwakilan BKSDA Sumsel mengungkapkan bahwa lahan di Kecamatan Buay Pemaca dan perbatasan dengan Lampung Barat memiliki luas ± 44.000 hektar yang perlu dikelola dengan baik. 

Ia juga memberikan arahan mengenai jenis-jenis pohon yang ditanam, seperti Durian, Alpukat, Petai, dan Jengkol, serta lokasi yang tepat untuk masing-masing jenis.

Setelah sambutan, dilakukan penyerahan bibit buah-buahan oleh Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) kepada perwakilan masyarakat. 

Sumber: