Dikatakan olehnya, selama ini memang ada pengangkatan dari temaga honorer menjadi CPNS, namun harus memiliki pendidikan S1, Sementara dirinya sendiri hanya sekedar guru honda (honor daerah).
“Jadi saya berharap kepada Pemerintah Kabupaten atau Pemerintah Pusat agar mendengarkan keluhan kami ini, karena saya mengajar dari tahun 1999 sampai sekarang, kapan lagi mau mengangakt derajat para guru guru honorer seperti saya ini,” ujarnya penuh harapan.
Terpisah, Kepala Sekolah SDN 04 Buay Pemaca, Hadi Sucipto, saat dikonfirmasi melalui WhatsApp mengatakan pihaknya akan terus mengupayakan agar guru honorer tersebut dapat menjadi lebih baik lagi.
“Akan tetapi yang dipinta Dinas sarat-saratnya harus memiliki pendidikan S1,” ujarnya singkat. (Ndi)