Wabup OKU Selatan Terima Bantuan CSR PT SGN dan PT Cinta Manis untuk Gerakan Pramuka
Wabup OKU Selatan H. Misnadi Terima Bantuan CSR PT SGN dan PT Cinta Manis untuk Gerakan Pramuka-Fhoto:Ist-
Harianokus.com– Wakil Bupati Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan (OKU Selatan), Drs. H. Misnadi, M.M., M.Si., menerima secara langsung penyerahan Bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) dari PT Sinergi Gula Nusantara (SGN) dan PT Cinta Manis kepada Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten OKU Selatan, Senin (05/01/2025).
Penyerahan bantuan CSR tersebut merupakan bentuk dukungan dunia usaha terhadap pembinaan generasi muda serta penguatan kegiatan kepramukaan di Kabupaten OKU Selatan. Kegiatan berlangsung dalam suasana khidmat dan penuh kebersamaan.
BACA JUGA:Wabup Misnadi Pimpin Rapat Kerja Awal Tahun 2026, Bahas HUT OKU Selatan hingga Laporan Pemerintahan
BACA JUGA:Petugas Kesehatan Lapas Muaradua Kembali Cek Kesehatan WBP
Acara ini turut dihadiri perwakilan manajemen PT SGN dan PT Cinta Manis, jajaran pengurus Kwartir Cabang Gerakan Pramuka OKU Selatan, serta tamu undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati OKU Selatan, H. Misnadi, menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada PT SGN dan PT Cinta Manis atas kepedulian serta kontribusi nyata dalam mendukung pengembangan karakter generasi muda melalui Gerakan Pramuka.
BACA JUGA:STNK Mati Tapi KTP Pemilik Lama Hilang? Tenang, Ini Cara Perpanjangnya Secara Resmi
BACA JUGA:Penjualan TikTok Shop Melejit, UMKM di Sumsel Ikut Kecipratan Rezeki
Menurutnya, bantuan CSR tersebut sangat bermanfaat untuk menunjang berbagai kegiatan pembinaan kepramukaan, baik di tingkat kwartir cabang maupun gugus depan, sehingga dapat berjalan lebih optimal dan berkelanjutan.
“Gerakan Pramuka memiliki peran strategis dalam membentuk karakter, disiplin, kepemimpinan, serta menanamkan nilai-nilai nasionalisme kepada generasi muda. Untuk itu, sinergi antara pemerintah daerah, dunia usaha, dan organisasi kemasyarakatan perlu terus diperkuat,” ujar Wakil Bupati.
BACA JUGA:TP PKK OKU Selatan Genjot Penguatan Keluarga Lewat Program Rumah Cinta
BACA JUGA:Goweser dari Seluruh Indonesia Meriahkan Sriwijaya Ranau Gran Fondo 2025 di Danau Ranau
Sementara itu, perwakilan manajemen PT SGN dan PT Cinta Manis menyampaikan bahwa penyaluran bantuan CSR ini merupakan bagian dari komitmen perusahaan dalam mendukung pembangunan sumber daya manusia, khususnya di Kabupaten OKU Selatan.
Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten OKU Selatan menyambut baik bantuan tersebut dan menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Daerah serta pihak perusahaan. Ia berharap bantuan ini dapat dimanfaatkan secara optimal guna meningkatkan kualitas kegiatan kepramukaan dan pembinaan anggota Pramuka di OKU Selatan.
Sumber:





