Ini Akhir Kasus Suami Tangkap Istri di Hotel Baturaja OKU

Proses damai yang dimediasi oleh pihak Polres OKU.--
BATURAJA, HARIANOKUS.COM - Kejadian yang cukup menghebohkan Rabu 9 Juli kemarin terjadi di Kelurahan Kemelak Bindung Langit, Kecamatan BATURAJA Timur, Kabupaten OKU.
Dimana seorang suami bersama keluarganya menangkap basah istrinya tengah bersama seorang pria di sebuah hotel di kawasan Batu Kuning, Baturaja Barat.
Peristiwa ini semakin rumit ketika suami yang menemukan istrinya diduga selingkuh langsung memukul pria yang diduga sebagai rekannya dalam bisnis.
Akibat insiden ini, hubungan suami dan istri retak hingga memutuskan bercerai secara agama.
Untuk menyelesaikan masalah ini, pihak kepolisian terlibat dalam proses mediasi atau problem solving. Hasilnya, mediasi berlangsung dengan damai.
Dalam mediasi ini, kedua belah pihak setuju untuk berdamai dan tidak melanjutkan perselisihan ini ke jalur hukum.
Sumber: