FamVida Hotel Lubuklinggau Hadirkan “Kampung Ramadhan”
Jelang Ramadan 1445 H, FamVida Hotel Lubuklinggau menghadirkan “Kampung Ramadhan” yang menyajikan berbagai penawaran spesial untuk merayakan momen berbuka puasa. -Foto: FamVida Hotel Lubuklinggau.-
LUBUK LINGGAU, HARIAN OKU SELATAN - Menjelang Ramadan 1445 H, FamVida Hotel Lubuklinggau telah menyiapkan berbagai penawaran spesial untuk merayakan momen berbuka puasa.
Dengan mengusung tema "Kampung Ramadhan," hotel ini akan menyajikan hidangan spesial berkonsep All You Can Eat.
Manager FamVida Hotel Lubuklinggau, Ian Hadi, menyampaikan bahwa bulan Ramadan merupakan bulan penuh berkah dan berbuka puasa bersama telah menjadi tradisi bagi masyarakat Lubuklinggau. FamVida Hotel Lubuklinggau mempersembahkan menu berbuka puasa "Kampung Ramadhan" dengan harga Rp148.000 per orang.
“Kampung Ramadhan ini menawarkan hidangan lengkap, mulai dari aneka takjil, camilan, menu pembuka, hidangan utama, hingga berbagai dessert,” ujarnya, Selasa 5 Maret 2024.
Selain itu FamVida Hotel Lubuklinggau juga menyiapkan live cooking station dengan berbagai jenis hidangan, termasuk hidangan internasional, nasional, Timur Tengah, dan tradisional.
BACA JUGA:Meriahkan Tahun Baru Imlek 2024, Famvida Hotel Lubuklinggau Sajikan Dekorasi Naga dan Paket Khusus
Dikatakannya untuk promo early bird, FamVida Hotel Lubuklinggau memberikan diskon 10%, dan pembelian 10 pack akan mendapatkan 11 pack dengan kelipatannya.
Pada akhir Ramadan, pengunjung beruntung juga bisa mendapatkan voucher menginap di executive room, renang, dan taman wisata melalui undian.
Selain itu Famvida Hotel juga menawarkan promo khusus menginap di bulan Ramadan seharga Rp648.000 per kamar per malam untuk kamar Deluxe. Promo ini sudah termasuk makan sahur/sarapan pagi untuk 2 orang dan takjil di lobby lounge.
Ditambahkan olehnya FamVida Hotel Lubuk Linggau, dengan 122 kamar yang terdiri dari berbagai tipe, memberikan fasilitas penjemputan atau pengantar ke Bandara Silampari dan Stasiun Kereta Api bagi tamu yang menginap.
BACA JUGA:Hotel Dafam Linggau Resmi Berganti Nama jadi Famvida Hotel Lubuklinggau
Tak hanya itu, hotel ini juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas seperti meeting room, Cinnamon Lounge, TunbarJinten restaurant, kolam renang, dan ballroom.
FamVida Hotel juga menyediakan musala untuk salat berjamaah dan area parkir yang luas.
Yang pastinya Hotel ini menawarkan pengalaman menginap yang nyaman dengan nuansa alam yang menenangkan.
Jadi tunggu apa lagi, bagi kamu yang ingin menginap dan menikmati sajian Kampung Ramadhan, Info dan reservasi pemesanan dapat menghubungi @Ian : 0822-8070-5101, @Mentari : 0812-7440-9487, @eki : 0831-4905-2564. (res)
Sumber: