Waspada, Bandar Lampung Dikepung Banjir: Jalan Tergenang, Evakuasi Dramatis di Tengah Arus Deras

Waspada, Bandar Lampung Dikepung Banjir: Jalan Tergenang, Evakuasi Dramatis di Tengah Arus Deras

Waspada, Bandar Lampung Dikepung Banjir: Jalan Tergenang, Evakuasi Dramatis di Tengah Arus Deras--

Kapolres Metro AKBP Heri Sulistyo Nugroho, S.IK, M.IK mealui Kasat Samapta Iptu Teguh Puji Ruswanto, S.H mengatakan ini merupakan Wujud Bhakti Polri.

Khususnya Polres Metro kepada Masyarakat dengan membantu secara langsung dalam evakuasi masyarakat yang terkena dampak banjir, sebagai pengayom dan pelayan masyarakat kita harus ada disaat masyarakat membutuhkan bantuan.

Sesampainya di lokasi banjir, para personil langsung bergerak,membantu warga mengamankan barang ke tempat yang lebih aman, saat melakukan penyisiran di rumah-rumah yang terdampak banjir, Personil juga menemukan seorang lansia yang terjebak di dalam rumah.

BACA JUGA:Petugas Temukan 4 Korban Hanyut Akibat Banjir di OKU

BACA JUGA:Plh. Sekda Tinjau Penyebab Banjir di Jalan Beringin

 Melihat situasi tersebut dengan sigap personil Polres Metro segera mengevakuasi lansia tersebut dari genangan air banjir ke tempat yang lebih aman.

“Dukungan serta koordinasi antara semua pihak sangat diperlukan guna meminimalkan dampak buruk akibat banjir dan memberikan bantuan yang dibutuhkan kepada korban, ”Lanjutnya.

Kita juga memberikan himbauan kepada masyarakat agar berhati-hati di situasi banjir ini, tingkatkan kewaspadaan, dan perhatikan anak-anak yang bermain air agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, dengan cuaca yang tidak menentu seperti ini.

"Kami akan selalu bersama warga dalam membantu serta berpartisipasi termasuk dalam urusan bencana seperti ini,"Tutupnya.

Personel Polsek Way Bungur Polres Lampung Timur sigap membantu masyarakat yang melintas di Jalan Lintas Timur (Jalintim), tepatnya di Desa Tanjung Kencono, Kecamatan Way Bungur, pada Jum’at.

 Bantuan ini diberikan menyusul meluapnya Sungai Way Seputih yang mengakibatkan ruas jalan tersebut terendam air.

Kapolsek Way Bungur, AKP Putu, menjelaskan bahwa curah hujan tinggi dalam beberapa hari terakhir menyebabkan debit air Sungai Way Seputih meningkat dan meluap ke jalan. Hal ini mengakibatkan genangan air yang cukup dalam di beberapa titik, sehingga menyulitkan pengendara yang melintas.

"Kami langsung menerjunkan personel untuk membantu pengaturan lalu lintas dan membantu masyarakat yang kesulitan melintas di lokasi banjir. Kami juga memberikan imbauan kepada pengendara agar berhati-hati dan mengutamakan keselamatan," ujar AKP Putu.

Personel Polsek Way Bungur terlihat membantu mendorong kendaraan yang mogok akibat terendam air dan mengarahkan pengendara agar memilih jalur alternatif jika kondisi semakin parah.

Selain itu, petugas juga memasang tanda peringatan di sekitar area rawan banjir untuk mengantisipasi kecelakaan lalu lintas.

Sumber: