Begini Cerita Warga Bayur yang Hilang Terseret Banjir Bandang Meluapnya Sungai Hulu Saka

Rabu 05-07-2023,11:44 WIB
Reporter : Didi Indawan
Editor : Didi Indawan

 

 

HARIANOKUS.COM- Banjir bandang yang terjadi dan menerjang 3 kecamatan di wilayah OKU Selatan ternyata memakan korban jiwa. 3 warga desa Lawang Agung Bayur, Kecamatan Muaradua Kisam dikabarkan hilang terseret banjir.

 

 

Ketiga warga itu menurut keterangan tim Badan Penanggulangab Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten OKU Selatan merupakan satu keluarga yakni, Karno (60), Sarmi (60) dan anaknya Toyib (30).

 

BACA JUGA:Banjir Bandang Terjang OKU Selatan, 3 Warga Bayur Dikabarkan Hilang Terseret Arus Sungai

Ketiganya dikabarkan hilang setelah satu buah gubuk yang didiami satu keluarga itu hanyut diterjang banjir bandang Rabu pagi di desa Lawang Agung Bayur Kecamatan Muaradua Kisam. 

 

 

Dari tiga korban warga yang hilang itu menurut keterangan hingga siang ini baru satu korban yang berhasil ditemukan yakni Sarmi. 

 

 

Korban ditemukan dalam keadaan sudah meninggal. Sedang dua korban lain suami dan anaknya masih belum diketemukan.

Kategori :