Gubernur Herman Deru Dampingi Mentan RI Panen PSR Terbesar di Indonesia

Gubernur Herman Deru Dampingi Mentan RI Panen PSR Terbesar di Indonesia

Kementan saat mengemudikan kendaraan, dibelakang berdiri sebagai penumpang Gubernur Sumsel--

Sementara itu Gubernur Sumsel H. Herman Deru  menyambut baik tantangan Mentan untuk menginovasikan sawit. 

 

 

" Tadi Pak Menteri memberikan PR pada Sumsel dan Bupati OKI  bagaimana membuat inovasi baru agar sawit jangan hanya makanan tapi dibuat juga menjadi obat. Mudah-mudahan ada solusi bagi tenaga-tenaga terampil di Sumsel bagaimana tantangan Pak Menteri ini kita sambut," jelasnya. 

 

 

Pada kesempatan itu, Gubernur Herman Deru juga menyampaikan terimakasihnya atas program-program Mentan yang sangat berpihak pada petani. Menurutnya hal yang wajar Sumsel menjadi titik fokus peremajaan sawit karena Sumsel memiliki lahan perkebunan sawit yang luas di Indonesia mencapai 1,4 juta ha. Dengan jumlahnya yang demikian itu diakuinya bahwa masyarakat cukup ketergantungan dengan perkebunan sawit. Namun kondisi saat ini banyak sawit yang sudah berusia tua dan berkurang produksinya. 

 

 

"Karena itu, Kami Provinsi Sumsel janji akan memperluas peremajaan sawit rakyat," ujarnya. 

 

 

Saat ini menurut Gubernur Herman Deru masyarakat masih pikir-pikir untuk mereplanting sawit mereka karena masih produksi. Oleh karena itu Gubernur Herman Dery berharap Kementerian juga dapat memikirkan dan mencarikan solusi agar ekonomi masyarakat yang melakukan replanting tetap terjamin saambil menunggu proses peremajaan hingga panen dilakukan. 

 

 

Sumber: humpro provinsi sumsel