IWO Indonesia Beraksi, Gelar Solidaritas Palestina dan Kecaman Terhadap Kekejaman Israel

IWO Indonesia Beraksi, Gelar Solidaritas Palestina dan Kecaman Terhadap Kekejaman Israel

Aksi Solidaritas IWOI terkait Kkonflik di Palestina.-FOTO: DOK HOS-

HARIANOKUS.COM - Organisasi Ikatan Wartawan Online Indonesia (IWO I) menggelar aksi solidaritas untuk Palestina sebagai respons terhadap konflik yang berkecamuk di wilayah tersebut.

Aksi ini dihelat di depan gedung Islamic Center Bekasi, Pemerintah Kota Bekasi Barat pada Minggu (12/11).

Aksi tersebut dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Ketua Umum DPP IWO Indonesia, Nr. Icang Rahardian S.H, serta Nio Helen Ketua DPD IWO Indonesia Kabupaten Bekasi dan Syuhada Wisastra Ketua DPD IWO Indonesia Kabupaten Karawang.

Selain itu, sejumlah anggota organisasi dan masyarakat umum juga turut serta dalam ekspresi solidaritas ini.

Dalam pidatonya, Ketua Umum DPP IWO Indonesia, Nr. Icang Rahardian S.H, mengutuk keras tindakan kejam yang dilakukan oleh Israel di Palestina.

BACA JUGA:IWOI OKU Selatan Siap Gelar Pelantikan Pengurus Tahun 2023 Ini

Beliau menyampaikan kecaman terhadap serangan yang tidak hanya menewaskan warga Palestina, tetapi juga puluhan jurnalis yang tengah menjalankan tugas jurnalistik,"tuturnya.

"Saya selaku Ketua Umum DPP Ikatan Wartawan Online Indonesia (IWO I) mengutuk atas tindakan-tindakan keji yang dilakukan oleh Israel terhadap seluruh warga Palestina.

"Selain itu, kami IWO Indonesia mengecam keras atas tewasnya puluhan wartawan yang sedang menjalankan tugas kejurnalistikan," ucapnya dengan tegas.

Lebih lanjut, Icang Rahardian menekankan bahwa konflik ini bukanlah perang agama, melainkan konflik antarnegara yang dipicu oleh ambisi Israel untuk menduduki tanah Palestina.

Dalam upayanya memberikan pemahaman kepada masyarakat, beliau menjelaskan bahwa konflik tersebut bersifat politis, bukan religius.

BACA JUGA:Menarik Dikunjungi nih ! Lima Tempat Wisata Alam Menyenangkan di OKU Selatan Untuk Liburan Akhir Pekan

"Kegiatan ini adalah bentuk solidaritas antarjurnalis, khususnya dari Indonesia. Saya meminta kepada pemerintah Republik Indonesia, terutama kepada Presiden Joko Widodo, untuk memperjuangkan kemerdekaan Palestina,"bebernya.

"Kami berharap agar masyarakat Palestina dapat meraih hak kemerdekaannya dan agar peperangan dapat dihentikan karena selalu menyebabkan banyak korban jiwa," tegasnya.

Sumber: