Hasil Sementara, Prabowo Unggul di OKU Selatan

Hasil Sementara, Prabowo Unggul di OKU Selatan

Penghitungan Suara Pilpres di salah satu TPS wilayah OKU Selatan-Foto: Hamdal Hadi/HOS-

MUARADUA, HARIANOKUS.COM - Hasil sementara Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 untuk Pemilihan Presiden (Pilpres) menunjukkan bahwa pasangan H. Prabowo-Gibran unggul di Kabupaten OKU Selatan.

Dari sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kecamatan Muaradua, Kecamatan Sindang Danau, Kecamatan Buay Pemaca, dan Kecamatan Buay Rawan, pasangan Prabowo-Gibran mendominasi.

Pasangan Amin berada di posisi kedua, diikuti oleh pasangan Ganjar-Mahpud. Perolehan suara ini telah disebarkan melalui berbagai grup Media Sosial seperti Grup WhatsApp dan grup lainnya.

BACA JUGA:TPS Diubah Menjadi Tenda Pengantin untuk Tarik Minat Pemilih pada Pemilu, Selaraskan Momen Hari Kasih Sayang

BACA JUGA:Setelah Pencoblosan Warga Binaan Lapas Muara Enim Langsung Bebas, Kembali ke Keluarga dan Ingin Mengajar Ngaji

"Insya Allah Prabowo menang, karena simpatisan Prabowo-Gibran di OKU Selatan masih banyak, dibandingkan dengan Amin dan Nomor Urut 3," ujar Udin, warga Kecamatan Buay Rawan, Rabu 14 Februari 2024.

Menurutnya, dari hasil sementara ini saja sudah terlihat bahwa pasangan Prabowo-Gibran unggul dibandingkan dengan pasangan lainnya.

"Sementara di Kecamatan Muaradua, Prabowo memimpin, diikuti oleh pasangan Amin, namun ini hanya dari beberapa TPS," kata Ian, warga Kecamatan Muaradua.

BACA JUGA:Innalillahi wa innailaihi rajiun, Sehabis Nyoblos Pemilu Pemilih Meninggal Dunia

BACA JUGA:298 WBP Lapas Muaradua OKU Selatan Ikut Antusias Salurkan Hak Pilih di Pemilu 2024

Namun demikian, belum dapat dipastikan siapa yang akan menang dalam Pilpres karena proses masih berlangsung.

"Ini baru di Kecamatan Muaradua, masih ada wilayah lain yang belum dihitung," tambahnya. (Dal)

 

Sumber: