Bhabinkamtibmas Lakukan Patroli dan Sambang Tokoh Masyarakat di Prabumulih

Bhabinkamtibmas Lakukan Patroli dan Sambang Tokoh Masyarakat di Prabumulih

Antisipasi terjadinya karhutla, ini yang di lakukan Kanit Binmas Polsek Prabumulih Timur--

Bhabinkamtibmas Lakukan Patroli dan Sambang Tokoh Masyarakat di Prabumulih

Prabumulih, harianokus.com- Bhabinkamtibmas Kelurahan Pasar 2, Aipda Adil Andriansyah, melaksanakan giat patroli dan sambang ke tokoh masyarakat di Kelurahan Pasar 2, Kota Prabumulih Sumsel. 

Ini  guna memberikan rasa aman dan menciptakan situasi yang kondusif menjelang Pemilukada. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap dinamika yang terjadi di tengah-tengah masyarakat.

Giat patroli yang dilaksanakan oleh Aipda Adil Andriansyah bertujuan untuk mencegah terjadinya pelanggaran hukum yang berpotensi mengganggu keharmonisan masyarakat. 

Dalam giat tersebut, Aipda Adil juga melaksanakan cooling system kepada masyarakat, yakni memberikan himbauan agar tetap tenang dan tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang dapat memecah belah.

“Bhabinkamtibmas berharap, masyarakat dapat berperan secara aktif dan memberikan informasi kepada Polisi, khususnya Bhabinkamtibmas, supaya setiap permasalahan yang terjadi dapat diselesaikan dengan cepat dan baik,” ungkap Aipda Adil Andriansyah.

BACA JUGA:Siap-siap Nih, Tol Indralaya - Prabumulih Segera Bertarif

BACA JUGA:Tol Prabumulih-Muara Enim Bakal Pangkas Jarak 31 Km, Lebih Singkat dari Tol Indralaya-Prabumulih

Selain itu, Ps. Kanit Binmas Polsek Prabumulih Timur juga turut melaksanakan giat patroli sekaligus memberikan himbauan kamtibmas dan Karhutla kepada anak sekolah di Karang Jaya.

Imbauan tersebut bertujuan untuk mengantisipasi pencurian, kebakaran hutan dan lahan, serta mencegah tawuran.

Kegiatan patroli ini sekaligus memberikan edukasi kepada para siswa tentang bahaya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), serta pentingnya menjauhi tawuran, minuman beralkohol, dan narkoba. 

Ps. Kanit Binmas juga menekankan pentingnya menjaga situasi kamtibmas di wilayah Polsek Prabumulih Timur.

“Ps. Kanit Binmas melaksanakan giat memberikan himbauan kamtibmas tentang larangan membakar hutan dan lahan kepada anak-anak SMK, sekaligus monitoring situasi kamtibmas di wilayah Polsek Prabumulih Timur,” jelas Ps. Kanit Binmas.

BACA JUGA:Waduh, Ada Tawuran Lagi di Prabumulih, 16 Remaja dan Celurit Diamankan

Sumber: