Semarakan FDR, SSBC Gelar Lomba Burung Berkicau Bupati Cup III

Semarakan FDR, SSBC Gelar Lomba Burung Berkicau Bupati Cup III

Sekda OKU Selatan, Kadin Parwisata dan lainnya saat berpose dengan pemenang Lomba Curung Berkicau Bupati Cup III.--

 

 

BANDING AGUNG, HARIAN OKU SELATAN – Dalam rangka turut menyemarakan kemeriahan Festival Danau Ranau (FDR) tahun 2023 yang berlangsung di Kecamatan Banding Agung Sumsel, Serasan Seandanan Bird Club (SSBC) OKU Selatan menggelar Lomba Burung Berkicau, Minggu (25/06/2023).

 

Kegiatan Lomba Burung Berkicau ini sendiri dibuka langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) OKU Selatan, M. Rahmatullah S.STP., MM dan dihadiri pula oleh Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten OKU Selatan, Jos Akherman, S. STP., M.Si.

 

Ketua Serasan Seandanan Bird Club (SSBC) Erwin Gunawan, melalui Ketua Pelaksana Lomba Burung Berkicau, Rio Kurniawan, menyebutkan Lomba Burung Berkicau yang dilaksanakan oleh SSBC OKU Selatan ini merupakan rangkaian kegiatan Festival Danau Ranau.

 

Tujuan dari kegiatan, ungkapnya yakni untuk melestarikan habitat burung dan lingkungan hidup, khususnya di Kabupaten OKU Selatan. 

 

Selain itu, sambungnya, kegiatan ini juga sekaligus sebagai ajang tempat berkumpulnya para kicau mania, saling berbagi dan silahturahmi, guna mempererat persaudaraan di antara pecinta Kicau Mania Nusantara khususnya provinsi Sumatra Selatan.

 

Untuk peserta Lomba Burung Berkicau ini sendiri, terangnya, di ikuti oleh Kicau Mania yang berasal dari lokal OKU Selatan, Bengkulu, Jambi, Lampung dan seluruh Kabupaten/Kota di Sumbagsel.

 

Sumber: