Duduki Kursi Ketua Umum PC ISNU OKU Timur, Gus Bisri Ingin Ikut Bangun IPM

Duduki Kursi Ketua Umum PC ISNU OKU Timur, Gus Bisri Ingin Ikut Bangun IPM

Muhammad Bisri Mustofa SPd atau Gus Bisri terpilih sebagai Ketua Umum Pengurus Cabang (PC) Ikatan Sarjana Nahdatul Ulama (ISNU) Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur periode 2023-2027. -FOTO: DOK HOS-

BACA JUGA:Kejari OKU Timur Sita Uang Rp 2,4 Miliar dalam Kasus Korupsi Dana Hibah Bawaslu OKUT

"Jadi kita akan membangun IPM. Meskipun dari tahun 2022 IPM kita termasuk paling tinggi," ungkapnya usai terpilih Ketua Umum PC NU, Senin 18 Septemner 2023.

 

"Terimakasih saya sampaikan kepada Bapak H Herman Deru selaku Ketua Umum PW ISNU  dan Bapak H Lanosin selaku koordinator ISNU OKU Raya atas doa restu dan arahannya dalam membantu suksesi konferensi ini hingga berjalan dengan lancar," tambahnya.

 

Kegiatan yang diselenggarakan secara video conference call ini turut dihadiri oleh Ketua Umum Pengurus Wilayah Sumatra Selatan sekaligus Gubernur Sumatra Selatan H Herman Deru dengan mandat Sekretaris Umum Dr Periyansyah. 

 

BACA JUGA:Wajib Tahu! Berikut 7 Pengobatan Perawatan Gigi Yang Dapat Ditanggung BPJS Kesehatan

Hadir pula, Ketua PC NU Kabupaten OKU Timur Drs M Syahri MPd.  Adapun peserta yang hadir terdapat 16 pengurus wakil cabang tingkat kecamatan se-OKU Timur yang bertindak sebagai peserta dan pemilik hak suara. 

 

Melalui ujung Zoom Sekretaris Umum  PW ISNU dalam sambutannya berpesan untuk tetap mengedepankan musyawarah dalam pecapaian kata mufakat. 

 

"Selamat atas konferensi yang digelar, semoga sukses dan memberikan manfaat maslahat bagi umat serta warga nahdliyyin secara organisasi," ucap Dr Periyansyah. 

 

Dia juga mengungkapkan, jumlah pengurus wilayah terdiri dari 17 kabupaten/kota yang tersebar di Sumsel, termasuk Kabupaten OKU Timur. "Selamat  kepada kepengurusan yang baru," tutupnya.(*)

Sumber: