Tragis, Korban Tenggelam Ditemukan dalam Keadaan Meninggal Dunia di Sungai Musi, Banyuasin

Tragis, Korban Tenggelam Ditemukan dalam Keadaan Meninggal Dunia di Sungai Musi, Banyuasin

Team Sar gabungan akhirnya menemukan Jamaludin (40) korban tenggelam, Minggu (11/2) sekitar pukul 10.35 WIB dalam keadaan sudah meninggal dunia. -foto: IST-

HARIANOKUS.COM - Team SAR gabungan berhasil menemukan korban tenggelam, Jamaludin (40 tahun), sekitar pukul 10.35 WIB pada hari Minggu (11/2) dalam keadaan meninggal dunia, sekitar 300 meter dari lokasi kejadian awalnya.

Jamaludin adalah salah satu dari enam penumpang perahu ketek yang tenggelam di Sungai Musi, Dusun II, Desa Sejagung, Kecamatan Rantau Bayur, Banyuasin, pada Sabtu (10/2).

Kepala Kantor Basarnas Palembang, Raymond Konstantin, mengonfirmasi penemuan korban tersebut dan menjelaskan bahwa tim penyelamat Gabungan Basarnas Palembang telah mengkoordinasikan upaya pencarian dengan seluruh instansi SAR lainnya, termasuk TNI AL, Polairud, dan BPBD Banyuasin.

Proses pencarian dilakukan dengan berbagai metode, termasuk penyisiran permukaan sungai menggunakan perahu karet dan perahu masyarakat, serta pembentukan lingkaran (circle) dengan perahu karet.

BACA JUGA:Yamaha Luncurkan LEXi LX 155 Mengusung Konsep Simple but MAXi

Hasilnya, korban ditemukan sudah meninggal dunia dan tersangkut di jaring di sungai sekitar pukul 10.35 WIB, tidak jauh dari lokasi kejadian.

Korban kemudian dievakuasi dan dibawa ke rumah duka di Palembang untuk dimakamkan di TPU setempat.

Kapolres Banyuasin, AKBP Ferly Rosa Putra Sik, melalui Kapolsek Rantau Bayur, Iptu Yusri Meriansyah, SH, mengonfirmasi bahwa Jamaludin adalah salah satu dari tiga korban yang meninggal dunia dalam kejadian tersebut.

Ketiga korban lainnya adalah Susmala Fitri dan Anita, yang semuanya merupakan warga Palembang.

BACA JUGA:Peredaran Ratusan Kilo Sabu dan Ratusan Ribu Ineks Berhasil Digagalkan

Menurut keterangan Iptu Yusri, keluarga korban berangkat dari Palembang untuk mengunjungi saudara mereka di Dusun 2, Desa Sejagung, Kecamatan Rantau Bayur, Kabupaten Banyuasin, menggunakan mobil.

Namun, setelah itu, mereka melanjutkan perjalanan dengan perahu motor (ketek) yang dikemudikan oleh salah satu anggota keluarga. (*)

 

Saat sampai di Lebak Dusun 2, perahu motor yang membawa enam penumpang tersebut mengalami kecelakaan dan tenggelam, menyebabkan tiga orang selamat dan tiga lainnya meninggal dunia.

Sumber: