Pesona Batu Ampar Lengkiti, Destinasi Wisata Alami yang Kian Terkenal di Ogan Komering Ulu

Pesona Batu Ampar Lengkiti, Destinasi Wisata Alami yang Kian Terkenal di Ogan Komering Ulu

Foto-Hamparan bebatuan dialiri air jernih yang dihuni ikan-ikan kecil menjadikan objek wisata Batu Ampar Lengkiti jadi primadona pengunjung.--

LENGKITI, HARIANOKUS.COM - Salah satu kabupaten di Sumsel yakni Kabupaten OKU, kini meraih sorotan sebagai destinasi wisata yang menarik bagi para pelancong wisatawan.

Dengan beragam tempat wisata baru yang tidak kalah menariknya dibandingkan dengan daerah lain, Kabupaten OKU semakin menjadi pilihan para wisatawan.

Salah satu contoh destinasi yang patut dicontoh adalah objek wisata Batu Ampar Lengkiti.

BACA JUGA:Ancam Korban Jika Bersuara, Pria di OKU Rudapaksa Anak Dibawah Umur

Tempat ini terletak di Desa Karang Endah, Kecamatan Lengkiti, Kabupaten OKU, dan sangat cocok bagi wisatawan yang menghargai keindahan alam yang alami.

Keistimewaan lokasi ini terletak pada jaraknya yang tidak terlalu jauh dari Kota Baturaja, pusat Kabupaten OKU.

Tempat ini tepat berada di Jalan Lintas Baturaja-Muaradua KM 35, Desa Karang Endah. Perjalanan dari Kota Baturaja menuju lokasi hanya memerlukan waktu sekitar 50 menit.

Wisata Batu Ampar menawarkan pemandangan alam yang memesona dan menenangkan.

Para pengunjung dapat menikmati aliran air yang bening mengalir di tengah-tengah batu-batu, bahkan tempat ini juga cocok untuk aktivitas berenang.

BACA JUGA:Pria Muda OKU Tewas Akibat Pertengkaran Tragis, Ternyata Gara-gara Tersinggung Kata-kata Sahabat

"Bahkan, kejernihan airnya memungkinkan pengunjung melihat ikan-ikan kecil berenang di dalamnya," ujar Budiansyah, salah satu pengunjung yang memberikan tanggapannya mengenai wisata ini, pada Sabtu (26/8).

Meskipun Wisata Batu Ampar telah ada sejak tahun 2002, popularitasnya baru-baru ini meningkat di kalangan wisatawan setelah akses jalan menuju lokasi diperbaiki oleh anggota TNI dalam rangka pelaksanaan TMMD KE-117 TA.2023 (TNI Manunggal Membangun Desa).

BACA JUGA:Sekilas Asal Usul Sejarah Nama Muaradua di OKU Selatan, Wah Ternyata dari aliran sungai ini !

"Dulu, akses menuju tempat wisata ini hanya dapat dilakukan dengan berjalan kaki. Tetapi kini, akses dengan kendaraan bermotor telah dimungkinkan," ungkap Kepala Desa Karang Endah, Cik Ujang.

Wisata Batu Ampar Lengkiti sangat cocok untuk kalangan muda yang ingin berlibur sambil menikmati pesona alam dan air yang jernih.

Perbaikan akses jalan yang terus dilakukan juga telah memudahkan para wisatawan untuk menjelajahi tempat ini. (seg)

Sumber: